Sobat Infiniferro, Proyek IPAL Palembang menggunakan manhole cover yang terdiri dari 3 motif berbeda-beda. Seperti apa desain motif tutup manhole tersebut? Yuk, simak pembahasannya disini sobat.
Proyek pembangunan IPAL merupakan solusi untuk menangani sanitasi limbah rumah tangga sehingga secara bertahap bisa memperbaiki kondisi lingkungan dan meningkatkan kesehatan masyarakat di Kota Palembang. Proyek ini bekerja sama dengan Pemerintah Australia dan merupakan proyek percontohan untuk jaringan air limbah Indonesia.
Apa Itu IPAL?
IPAL (Instalasi Pengolahan Air Limbah) adalah suatu sistem untuk mengolah air limbah domestik maupun industri yang dilakukan secara terpusat sehingga saat dibuang ke lingkungan sudah tidak mencemari lagi.
Untuk IPAL Palembang, limbah yang diolah adalah limbah domestik (rumah tangga) diantaranya limbah dari toilet, kamar mandi, dan dapur.
Kenapa perlu dibangun IPAL?
Sobat Infiniferro mungkin bertanya-bertanya kenapa dibangun IPAL padahal sudah ada septic tank dirumah. Lalu, apakah sobat rutin menyedot septic tank di rumah? Pasti kebanyakan sobat semua baru menyedot WC kalau mampet kan?
Jika tidak disedot secara rutin, air limbah yang mengandung bakteri bisa mencemari tanah disekitarnya lho sobat. Bahayanya, mikroorganisme dari air limbah tersebut bisa mencemari sumber air bersih dan jadi sumber penyakit.
Air merupakan kebutuhan hidup yang selalu digunakan setiap hari. Maka dari itu sobat, IPAL menjadi solusi untuk mewujudkan ketersediaan air bersih tersebut.
Jaringan IPAL Palembang dibangun di atas lahan seluas 5,8 hektare yang berlokasi di Kelurahan Sei Selayur, Kecamatan Kalidoni, Palembang. Pembangunan IPAL dengan total kapasitas air >20.000 debit per hari ini ditargetkan bisa selesai dan beroperasi pada awal tahun 2022.
Dana proyek pembangunan IPAL berasal dari hibah Pemerintah Australia sebesar $45.000.000. Untuk distribusi utama dibiayai oleh APBN dan sambungan rumah dibiayai oleh Pemerintah Kota Palembang dan Provinsi Sumatera Selatan.
3 Desain Manhole Cover Cast Iron Proyek IPAL Palembang
IPAL memiliki lubang akses yang digunakan para petugas saat melakukan perawatan atau pembersihan. Nah, lubang akses tersebut kemudian ditutup dengan manhole cover cast iron.
Proyek IPAL Palembang menggunakan manhole cover dengan beberapa tipe dan desain motif yang berbeda-beda. Semua manhole cover yang digunakan, didesain dengan motif khas Palembang. Sobat bisa lihat desainnya dibawah ini:
Desain Pertama
Untuk desain pertama digunakan tahun 2019, tutup manhole IPAL Palembang memiliki desain motif Jembatan Ampera dari angle samping. Lalu, ada tambahan motif awan diatas Jembatan Ampera.
Desain Kedua
Untuk desain kedua digunakan pada tahun 2022. Motif desain manhole cover diatas bermakna:
- Jembatan Ampera, yang merupakan landmark Kota Palembang.
- Songket Palembang, merupakan salah satu karya budaya dari Sumatera Selatan yang telah ditetapkan sebagai Warisan Budaya Takbenda Indonesia pada 2013. Ada dua jenis motif yang sederhana dan kuat untuk menggambarkan pola songket Palembang yang khas dengan pola repetisi yang rapi.
- Sungai Musi, salah satu sungai terpanjang di Indonesia yang membuat Palembang dikenal sebagai wilayah maritim. Visual dua gelombang yang membentuk huruf M sebagai inisial Musi, bermakna jika Sungai Musi memiliki andil besar dalam kehidupan masyarakat Palembang.
Desain Ketiga
Desain manhole cover yang ketiga ini juga digunakan pada tahun 2022. Desain motif ini memiliki makna sebagai berikut:
- Jembatan Ampera, merupakan landmark Kota Palembang. Menggambarkan sejarah dan perjuangan kota Palembang.
- Motif Sulur-Suluran, merupakan simbol kealamian dan ekosistem. Menggambarkan sistem tata kota Palembang yang ramah lingkungan serta menjaga kealamian dan ekosistem lokal di Kota Palembang.
- Mahkota Adat Kota Palembang dan Songket Palembang (bintang), merupakan simbol kebudayaan, keluhuran, dan kejayaan. Menggambarkan nilai-nilai budaya luhur Kota Palembang yang tetap dijaga dan dijunjung tinggi.
- Pagoda Pulau Kemaro dan Menara Masjid Agung Palembang, merupakan simbol keberagaman. Menggambarkan kemajemukan agama serta toleransi yang tinggi di Kota Palembang. Juga untuk mempromosikan pariwisata Pulau Kemaro ke masyarakat.
Agar makin jelas tentang Proyek IPAL Palembang, tonton video ini juga ya sobat..
Leave a Reply